Kamis, 15 Januari 2009

Alvis tenggelam....

Alvis itu nama anaknya Mas Tikto.....
Kemarin, waktu berenang, dia diajak... waktu itu ada Mas Tikto, Aku, Santo (temen ui), Ilham (temen ui), Fahmi, Mas Adi, Andik, dan Alvis sendiri.

Waktu itu, aku belum nyebur ke kolam. Mas Adi, Fahmi, dan Andik sudah nyebur ke kolam.
Aku masih ngobrol ma Ilham dan Santo. Ilham dan Santo memang tidak ada rencana untuk berenang.
Sedang, Mas Tikto dan Alvis emang cuma jalan-jalan aja, ga berencana berenang.
Alvis ngejar-ngejar serangga di pinggir kolam renang, yang mana malam kemarin memang banyak, apalagi cuaca lagi cerah dan lampu kolam yang terang benderang.

Mas Tikto kemudian ada urusan, dan meninggalkan Alvis.

Kolam renang terbagi 2, ada yang dalamnya 1 meter dan ada yang dalamnya 2 meter.
Di bagian yang 1 meter, ada undhak-undhakan untuk turun.

Alvis senang banget mengejar-ngejar dan menangkap serangga.
Rupanya, ada beberapa serangga yang masuk kolam, dan Alvis mencoba menjangkaunnya.
Selama masih di undhak-undhakan sih ga masalah, lha wong cuma 15 centian kok tiap undhak-undhakan itu.
Aku tahu, aku biarin aj, toh emang anak kecil suka mainan serangga, apalagi di tambah mainan serangga di air.
Aku berdiri di sisi lebar kolam yang lain.

Hoi.... hoi.... hoi.... tenggelam tuh.....!!!!!!!
Fahmi teriak dari sisi panjang kolam yang lain.....
Sepersekian detik, aku masih ga nyadar, ada apa.....
Byur....byur... byur..... suara apa itu.....
Astagfhirullah.... Si Alvis tenggelam.....
Hoi.... teriakku pada Andik, karena dia pada posisi terdekat.... sekitar setengah menit Alvis timbul tenggelam muter-muter di air...
Sigap, Andik meraih tubuh bocah mungil 5 tahun itu yang timbul tengelam muter-muter di pinggir kolam....
Rupanya, si Alvis tidak menyadari, dan terlalu jauh melanggkah, sehingga dia melewati semua undhak-undhakan dan masuk ke kolam.....

Begitu di keluarkan dari kolam, dia batuk-batuk, Alhamdullillah, dia masih sadar....
Mas Adi teriak, keluarin airnya.... balik badannya....
Dengan sigap, Fahmi yang sudah keluar kolam dan berlari menuju Alvis, menggendong Alvis dan membalikkan badan Alvis sehingga kepalanya di bawah....
Belum selesei kaget dan kedinginan yang tiba-tiba, dengan batuk-batuk Alvis teriak.... "nggak suka di giniin.... "
Dalam hatiku, Alhamdulillah, anak ini berarti ga papa, ga nangis....
Segera ku rangkul dia dalam posisi normal, kugendong sebentar, dan kulepas semua baju-nya....
Aku mengeringkan air dengan handukku yang kuning itu....

Sambil mengeringkan badan mungilnya... aku berusaha mengajak dia ngobrol... untuk melepas stress-nya dia karena kejadian barusan.....
Karena, aku sendiri jg merasa bersalah banget.... karena ga merhatiin anak kecil ini, sehingga sampai tenggelam di kolam renang.
"Alvis umur-nya berapa?"
"Alvis sekolah dimana?"
"Sudah makan belum....?"
"Suka makan apa?"
"Tadi Ibuk di rumah masak apa?".... dst... dst....

Alhamdulillah, dia cepat pulih.... sudah ketawa-tawa dalam balutan handuk kuningku....
Beberapa menit kemudian, sudah berlarian mengejar serangga lagi, tapi kali ini tentunya dalam pengawasan ketatku....
Lucu jg anak ini, meski pakai handuk dalam model pakaian ihram, dia masih aja nguber-nguber serangga-serangga....

Lega.....

Tidak ada komentar: